Merawat Ikan Koi Agar Berwarna Indah

Budidaya ikan hias di Indonesia mulai menunjukan geliat yang positif, sekarang banyak bermunculan beberapa varian ikan hias yang dapat kita temui, dari mulai pasar hingga para penjual di pinggir-pinggir jalan mudah kita dapati.

Salah-satu ikan hias yang banyak peminatnya di Indonesia adalah ikan jenis Koi, ikan jenis ini berasal dari Jepang, ikan ini di Jepang bermakna cinta dan persahabatan.

Orang Jepang menjadikan ikan koi menjadi simbol tentang cinta dan persahabatan, sehingga di sana banyak dijumpai ikan ini apalagi bagi seseorang yang sedang jatuh cinta ikan koi menjadi begitu dikeramatkan.

Ikan koi di negeri asalnya dipelihara di dalam rumah dengan menggunakan tempat yang istimewa dengan tujuan keindahan dan tentunya dipercaya membawa keberuntungan.

Ikan koi termasuk dalam jenis ikan hias ( Cyprinus carpio ) yang mempunyai warna dan ornamen yang sangat indah, yang menjadikannya disukai oleh banyak orang.

Merawat Ikan Koi Agar Berwarna Indah
Merawat Ikan Koi Agar Berwarna Indah

Warna emas biasanya mendominasi ikan koi diseluruh bagian tubuhnya, meski tidak semua ikan koi berwarna emas, namun bagi masyarakat Indonesia ikan koi juga disebut sebagai ikan mas koi.

Ikan koi juga begitu jinak, tidak seperti ikan-ikan jenis lain yang bersifat lebih agresif, ikan ini pergerakannya tidak terlalu banyak.

Di Indonesia sudah banyak bermunculan pembudidaya ikan ini, namun hasilnya belum bisa dikatakan maksimal terutama berkaitan dengan kualitas warnanya.

Warna ikan koi ditentukan oleh pigmen merah, hitam dan kuning, sementara ketika muncul warna lain itu akibat refleksi sel yang disebut irridocytes.

Semua jenis pigmen dapat dipercerah dengan memberikan bahan-bahan tertentu pada pakannya. Di alam, warna ikan koi dipercerah oleh alga dan invertebrate yang disantapnya.

Sedangkan dalam pakan buatan disisipkan pigmen warna merah yang banyak terkandung oleh udang, telur udang dan kepiting. Sedangkan untuk menghasilkan warna kuning ikan koi diberi pakan ganggang biasa, daun wortel dan bayam.

Beberpa hal pokok yang perlu diperhatikan agar ikan koi tetap berwarna indah dan menarik, antara lain:

Kualitas Air

Warna ikan koi yang bagus selain dipengaruhi oleh kualitas ikannya juga dipengaruhi oleh keadaan air kolam, jadi perbaikan kualitas air penting untuk keberlangsungan hidup ikan koi.

Bila air sudah berbau dan tidak sehat maka untuk menjaga kualitas air harus diganti, kualitas air yang baik untuk ikan koi adalah yang kandungan ion besi, klor dan belerangnya rendah.

Untuk menghasilkan air dengan kualitas yang baik maka air dialirkan dari satu sisi kolam ke kolam yang lain. Namun sirkulasi air seperti itu tidaklah cukup baik, karena mengaliri air yang berada di atas saja, padahal air yang di bawah biasanya jauh lebih kotor.

Bila mendapati hal yang seperti itu maka lebih baik kuraslah sesekali kolam pemeliharaan agar bersih, tidak berbau dan tentunya menghindari dari berbagi penyakit karena kolam yang kotor.

Baca juga :

Jumlah Seimbang

Perawatan akan jauh lebih bagus jika ikan koi dipelihara dalam jumlah yang tidak terlalau banyak. Dan pisahkan jenis ikan koi yang bagus dengan yang jelek, selain tidak indah untuk dipandang, hal ini juga akan menggagu ikan koi yang bagus.

Kerugian yang lain jika ikan koi dipelihara dengan jumlah besar adalah hasil ekskresinya akan mengotori kolam dalam konsentrasi tinggi. Akibatnya kandungan amoniak pun akan meningkat, hal ini bisa mempengaruhi kondisi koi yang bagus.

Bebas Hama

Di dalam kolam terdapat berbagai jenis bakteri yang dapat membahayakan keberlangsuangan hidup ikan koi, misalanya parasit.

Parasit-parasit ini harus dimusnakan segera setelah kelihatan gejalanya, kalau tidak ikan koi yang ditempeli parasit akan menggesek-gesekan badannya hingga sisiknya rusak dan penyakitnya akan menular ke ikan lain.

Ikan koi juga perlu dilindungi dari sinar matahari langsung, akan pertumbuhan plankton dapat terkendali.

Cukup Oksigen

Seperti makhluk hidup lainnya ikan koi pun memerlukan oksigen yang cukup, pengaruh oksigen pada warna ikan koi memang tidak ada, namun ikan koi begitu sangat peka terhadap perubahan lingkungan maka keberadaan oksigen yang cukup menjadi sangat penting.

Akibat lain dari kekurangan oksigen adalah ikan koi tidak mau makan, dan bila dibiarkan maka tidak jarang akan menimbulkan kematian pada ikan koi. Kematian ikan koi juga bisa disebabkan karena udara yang terlalu panas.

Tanda-tanda ikan koi kekurangan oksigen adalah dengan naiknya koi ke permukaan air, karena itu perlu digunakan pompa atau kompresor untuk menambahkan oksigen dalam air.

Kualitas Pakan

Untuk menghasilkan ikan koi yang sehat dan warna yang menarik maka diperlukan kualitas pakannya, kita juga perlu memperhatikan gizi yang tepat dan seimbang.

Nutisi juga sangat mempengaruhi kecermerlangan warna ikan koi, kebutuhan gizi disesuaikan dengan ukuran tubuh, usia, kematangan koi dan suhu air. Artinya pakan yang bagus adalah pakan yang dapat meningkatkan kualitas warna ikan koi.

Adapun pakanan yang baik untuk ikan koi adalah:

Tumbuhan:

  • Wortel, memunculkan warna jingga
  • Alga atau ganggang spirulina yang membentuk warna merah
  • Semangka, kubis, cabai hijau, yang membentuk warna kuning

Hewan:

  • Kepiting dan udang yang akan membentuk warna merah
  • Jentik nyamuk dan cacing darah yang dapat mencemerlangkan warna merah
  • Jenis kutu air seperti moina, daphnia, dan artemia. Memunculkan warna merah lebih baik dari jentik nyamuk dan cacing tanah. Pakan alami ini juga dapat meningkatkan produksi dan kualitas telur air.

Salam budidaya dan selamat mencoba, sekian semoga bermanfaat.

Tinggalkan komentar

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.