Pengertian Financial planning , Arti, Manfaat, Jenis dan Cara Membuat Rencana Keuangan

Pengertian Financial planning ,Sebuah Strategi untuk Mengatur Keuangan untuk Masa Depan yang Lebih Terarah dan Cerah.

Kebebasan finansial bukanlah suatu kebetulan, melainkan hasil dari perencanaan keuangan yang matang dan terencana.

Proses Merencanakan Keuangan tersebut dikenal sebagai “Financial Planning” yang membantu seseorang mencapai tujuan hidup tanpa kecemasan finansial dimasa depan.

Mari kita Pelajari apa arti, manfaat, dan jenis-jenis rencana keuangan yang dapat diaplikasikan dan membantu mewujudkan kebebasan finansial di Masa Mendatang.

Pengertian Financial Planning

Financial planning adalah proses perencanaan keuangan yang kontinu untuk mencapai tujuan hidup yang terencana.

Proses ini mempertimbangkan faktor-faktor seperti pendapatan, pengeluaran, jumlah aset, dan lainnya.

Dengan perencanaan yang baik, seseorang dapat menghadapi berbagai faktor yang mempengaruhi kondisi keuangan, seperti status perkawinan, pekerjaan, usia, dan kesehatan.

Manfaat Financial Planning

  1. Pengelolaan Keuangan yang Lebih Baik
    Perencanaan keuangan membantu mengatur pengeluaran agar sebanding dengan pemasukan. Hal ini memungkinkan pengembangan kepemilikan aset di masa depan.
  2. Mengoptimalkan Pendapatan
    Dengan perencanaan yang baik, seseorang dapat mengoptimalkan pendapatannya, menjadikannya lebih efektif dan efisien.
  3. Memudahkan Rencana Berinvestasi
    Financial planning memudahkan pembuatan rencana investasi dengan menentukan kapan, jenis, dan besarnya investasi yang sesuai dengan keadaan keuangan.
  4. Tidak Cemas di Masa Akan Datang
    Perencanaan keuangan yang matang mengurangi risiko keuangan di masa depan, mengurangi kecemasan, dan meningkatkan kebahagiaan.

Baca Juga:

Jenis-Jenis Financial Planning

  1. Cash Flow Management
    Perencanaan berdasarkan jumlah pemasukan dan pengeluaran membantu memetakan pengelolaan keuangan secara lebih efektif.
  2. Risk Management
    Mengidentifikasi dan mengelola risiko kehilangan pemasukan, serta merencanakan tindakan yang perlu diambil dalam situasi tertentu.
  3. Investment Planning
    Membantu seseorang merencanakan investasi yang sesuai dengan kondisi keuangan, seperti jenis investasi, waktu, dan besarnya investasi.
  4. Tax Planning
    Memahami pengaruh pajak terhadap kondisi keuangan dan menyesuaikan keuangan untuk mengoptimalkan keuntungan pajak.
  5. Retirement Planning
    Merencanakan dana pensiun untuk memastikan kehidupan yang nyaman setelah pensiun.
  6. Estate Planning
    Pengelolaan properti termasuk dalam perencanaan keuangan, seperti pengelolaan properti setelah pensiun.
Pengertian Financial planning , Arti, Manfaat, Jenis dan Cara Membuat Rencana Keuangan

Sebuah Cita – Cita Tanpa Perencanaan Yang yang matang, pastinya akan berpotensi mengalami kegagalan di masa depan, untuk itu Mengetahui Cara Melakukan Perencanaan Keuangan akan sangat bermanfaat bagi kesuksesan Impian seseorang.

Cara Melakukan Perencanaan Keuangan

Berikut Beberapa langkah untuk Melakukan Perencanaan Keuangan dengan baik.

  1. Mengevaluasi kondisi keuangan Anda saat ini

Melakukan analisis dengan memperhatikan kondisi terkini, seperti ;

Status perkawinan, bertambahnya jumlah anggota keluarga, kondisi pekerjaan, usia, kondisi kesehatan, dan lain sebagainya.

  1. Menyusun tujuan-tujuan keuangan Anda

Susunlah tujuan-tujuan yang ingin dicapai, baik dalam jangka panjang maupun jangka pendek, seperti :

Mempunyai tabungan sebanyak 30 juta pada 2 tahun ke depan,
Ingin memiliki rumah sendiri pada 15 tahun ke depan,
Bermimpi memiliki mobil pribadi dalam 5 tahun ke depan,
Menunaikan ibadah haji 15 tahun ke depan.

  1. Menyusun perencanaan keuangan dan alternatifnya untuk mencapai tujuan-tujuan keuangan

Perencanaan keuangan dapat berupa kegiatan yang akan dilakukan dan bauran produk keuangan yang akan digunakan, dikaitkan dengan jangka waktu pencapaiannya.

Misalkan :

  • Membayar Uang premi asuransi /bulan untuk pendidikan anak selama 10 tahun
  • Menabung sebesar Rp. 300.000/bulan untuk tujuan naik haji selama 15 tahun
  • Menangsur sebesar Rp. 1,5 juta/bulan untuk kredit pembelian mobil selama 10 tahun
  1. Disiplin Melaksanakan perencanaan keuangan yang sudah tersusun
  2. Merevisi Secara Periodik: Menyempurnakan rencana keuangan secara berkala untuk menyesuaikan dengan kondisi keuangan terkini.

Kondisi keuangan seseorang bisa berubah.

Seperti :

Lahirnya anggota keluarga baru, mengalami sakit yang membutuhkan biaya besar dan terganggunya sumber penghasilan keluarga, meningkatnya pendapatan secara signifikan, dan apa pun yang da[pat Menyebabkan Perubahan ekonomi.

Apa yang Harus dilakukan apabila terjadi perubahan pada Kondisi Keuangan?

Jika terjadi perubahan, maka proses perencanaan keuangan akan dilakukan lagi dimulai dari awal proses (mengevaluasi kondisi keuangan terkini) dan diteruskan dengan proses-proses berikutnya.

BACA : Rekomendasi Aplikasi Keuangan Terbaik Manajemen Bisnis

Dengan melakukan perencanaan keuangan sejak dini dan memanfaatkan teknologi digital, seperti aplikasi keuangan, seseorang dapat mengatur keuangannya dengan lebih cermat, hemat, dan mendekati kemerdekaan finansial yang pasti.

Financial planning bukan hanya tentang mengatur uang, tetapi juga tentang menciptakan kehidupan yang lebih sejahtera dan terarah.

Semoga Bermanfaat.

Temukan Informasi Penting lainnya di Google News

Tinggalkan komentar

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.