5 Keunggulan Honda Sonic 150 R

5 Keunggulan Honda Sonic 150 R

Hello..sobat akselerasi..dunia persilatan otomotif tanah air sedang gonjang-ganjingnya akan kehadiran sosok ayago baru dari pabrikan asal jepang berlogo kepakan sayap, honda!
 
Sepertinya eksistensi keberadaan si raja ayago yang selama ini disandang satria fu mulai terusik, saat ini satria fu tidak melenggang sendirian.
 
Hal diatas dikarenakan sepertinya sang rival memiliki ambisi yang besar untuk menggulingkan mahkota si raja ayago satria fu yang sudah disandang kurang lebih hampi satu dekade.
Lalu apa yang membuat sonic 150 R begitu serius mengancam satria fu? Berikut aku coba jelaskan beberapa keunggulan dari sonic 150 R yang sudah dirilis 5 agustus 2015 kemarin :
 

1.Torsi besar

Dengan kekuatan mesin DOHC 6 speed over stroke, tentunya akan menjadi daya tarik dari kawula muda yang mana mereka doyan cornering dan akselerasi. Bisa dilihat dengan gamblang bahwa sasaran pasar dari Honda Sonic 150 R ini adalah anak muda. Secara spesifikasi Honda Sonic 150 R dengan Suzuki Satria FU sama-sama mengusung mesin tipe DOHC 6 Speed, namun dari peak power yang dihasilkan kisaran 13 DK. Namun dari Sonic lebih mengunggulkan torsi yang besar yaitu pada putaran bawah menengah pada kitiran 9500 rpm sehingga motor ini sangat pas dan amat cocok untuk kondisi jalanan perkotaan yang padat.
 
Sedangkan untuk juara ayago incumbent Suzuki Satria FU unggu diputaran atas pada 12.000 rpm, tentunya untuk owner Suzi lebih menyukai top speed dibanding akselerasi, karena kaselerasi unggul telak Honda Sonic 150 R dibanding epyu… hee..
 

2.Emisi Euro 3

Berdasarkan aturan pemerintah yang menerapkan aturan emisi buang gas roda dua semenjak bulan agustus yang lalu yang tadinya euro 2 menjadi euro 3 bagi pabrikan sepeda motor, Honda Sonic 150 R menambahkan beberapa part di sektor pembuangan seperti catalic converter yang menekan emisi gas pembuanagn lebih halus dan sesuai standar euro 3.
 
Bisa ditebak dengan gamblang bahwa Honda Sonic 150 R lebih irit dan ramah lingkunangan dibandingkan Suzuki Satria FU namun juga powernya tak terkebiri.
So bagi yang ingin ngirit, Honda Sonic 150 R lebih direkomendasikan.
 

3.Fitur Kekinian

Nah ini yang mungkin menjadi pertimbangan kebanyakan orang ketika memebeli sepeda motor, ha pertama yang mungkin dilihat, diraba, dan dutrawang..eh emangnya duit palsu…hehe
Nah disini ada beberapa fitur kekinian yang dimiliki oleh motor yang iklannya dibintangi oleh AlGhazali anak Ahmad Dhani ini, berikut :
 

a. Lampu LED

Mengadopsi head lamp motor gede Honda CB 600 keluaran 2012, tentunya akan menjadi pertimbangan karena seakan-akan si empu sonic akan serasa membawa moge..ngarep lu.. hee..
Dengan penggunaan lampu LED tersebut tentunya akan memberikan keuntungan diantaranya lampu lebih terang dan juga hemat aki.. bukan aki-aki yah,, hee.. tentunya ini hal baru bagi kelas ayago 150cc hee lebih terang euy….
 

b.Spidometer Full Digital

Satu hal yang menarik dari motor adalah penggunaan spidometer full digital yang dimana terlihat sangat moderen dan elegan, berbeda dengan sang rival yang masih menggunakan analog dan digital. Dan ini tergantung selera juga si.. mnamun jujur, menurut pendapat pribadi ane penggunaan speedometer full digital lebih jelas dan detail dalam menyajikan informasi yang terpampang didalam spedometer, satu unggulan dari speedometer yang tersedia di sonic 150 R adalah gear indikator ini salah satu keunggulan mutlak yang tidak dimiliki suzuki satria FU yang dimana pengguna sering bingung dalam mengoper gigi namun bila sudah terbiasa tak akan jadi masalah semua tergantung dari pengguna itu sendiri.
 

c.Undercowl PnP

Bagi mereka yang suka pamerin mesin.. hehe tenang kini body honda sonic ini sangat mudah di bongkar pasang karena dengan desain yang memudahkan si pengguna agar bisa dibongkar pasang.. selain itu pasti mudah untuk dibersihkan jika saat kotor.. jangan cuman di pamerin doang mesinya hee..
 

4.Perawatan Mudah

Honda sonic sudah mengusung pengkabutan PGM-FI yang dimana perawatan motor injeksi lebih praktis dan gak main ribet
 

5. Desain Fresh

Ini adalah produk all new yang mengusung tema slim, sharp dan juga binal hehe tentunya menampilkan penyegaran dari produk ayago honda sonic zaman bahola. Dan bisa dilihat tampilan yang berbeda nan hi-tech terlihat jelas.. honda sonic 150 R memiliki 4 varian warna diantaranya, putih, hitam, merah dan juga pink..
Penjelasan diatas hanyalah opini dan subjektifitas saya, tidak bermaksud merendahkan maupun mempromosikan suatu produk… keputusan terakhir ya terserah anda bung.. thaks for read
Damai347Km/h

Tinggalkan komentar

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.