5 Media Online Terpopuler Di Indonesia

” Update tanggal 09 November 2017″

5 Media Online Terpopuler Di Indonesia – Salam sukses pembaca chyrun.com, pada kesempatan ini kami ingin menulis dan berbagi informasi tentang 5 situs berita online paling populer di Indonesia. Setelah sebelumnya kami menulis 5 media sosial network populer di Dunia.

Masih sama, alat yang kami gunakan untuk mengukut tingkat kepopuleran sebuah web yaitu dengan menggunakan tool alexa.

Baik, sebelum kita masuk pada inti artikel, saya ingin menginformasikan kepada pembaca chyrun.com bahwa artikel ini akan mengulas pertama, kepopuleran situs/media berita online berdasarkan tool alexa, kedua berapa perkiraan penghasilan dari adsense sesuai pengalaman saya selama menjadi publisher adsense, dan siapa di balik media online ini.

Oke, mari masuk pada 5 Situs/ media online paling populer di Indonesia yang memanfaatkan adsense.

Baca juga : Panduan Twitter : Apa Saja Dengan Twitter Anda

#1. Situs Berita Detik.com ( Turun ke peringkat 2 dan di kudeta tribunnews.com)

Detikcom adalah sebuah situs portal web yang focus pada berita dan artikel daring di Indonesia. detikcom menjadi salah satu situs berita terpopuler di Indonesia. Detok berbeda dari situs-situs berita di Indonesia , detikcom hanya mempunyai edisi daring (jenis berita yang langsung pada target dan tidak terlalu panjang). Detik menggantungkan pendapatan dari  iklan. Detikcom merupakan yang terdepan dalam berita baru (breaking news).

Siapa coba pendiri situs detik, yah namanya adalah Budiono Darsono. Budiono Darsono adalah wartawan senior asli Indonesia. Ia merupakan salah satu pendiri portal berita detikCom, salah satu media online terbesar di Indonesia.  Budiono Darsono Lahir di Semarang 1 September 1961.

Sejak tanggal 3 Agustus 2011, detikcom menjadi bagian dari PT Trans Corporation, salah satu anak perusahaan CT Corp, yang salah satunya menaungi trans7 dan trans tv. Mulai pada tanggal tersebut secara resmi situs detikcom berada di bawah Trans Corp. Pemilik trans corp Chairul Tanjung membeli detikcom secara total (100 persen) dengan nilai US$60 juta atau Rp 521-540 miliar.

Untuk masalah kepopuleran, situs berita online detikcom sudah tidak perlu di ragukan lagi, dari rank alexa sendiri yang kami ambil pada 23 Januari 2016, detikcom menduduki urutan 6 di indonesia dan urutan  208 di ranking dunia. Detik masih kalah oleh Yahoo di urutan lima dan Youtube, facebook, Google.co.id dan Google.com di atasnya.

Berikut scren shot bukti kepopuleran media/situs berita online detik.com

media online indonesia detik.com

5 Media Online Terpopuler Di Indonesia

Dengan rank seramping itu, detik com diperkirakan memiliki kunjungan perhari  rata-rata 1,400,354 pengunjung dan jumlah halaman yang dikunjungi 3,400,385 kali halaman. Pendapatan Google Adsensenya mencapai $10.000 atau kurang lebih Rp130 juta per hari. Anda hitung coba penghasilan detikcom perbulan?..hmmm.. fantastis bro..belum dari iklan lain selain google adsense.

#2. Situs Tribunnews.com (Kini menduduki peringkat 1 sebagai situs paling populer di Indonesia)

Tribunnews.com sejak 2 tahun lalu sudah mantap di posisi teratas sebagai media paling banyak dicari di indonesia. Dengan peringkat alexa 4 dan hampir 50% sumber pembaca datang melalui mesin pencari google. Tribunnews.com menjadi satu dari 10 besar media dengan pendapatan tertinggi di Indonesia.

Berapa? tidak jauh-jauh dari pesaingnya detik.com dan liputan 6.com. Sekitar 130-200 juta perhari dari iklan google adsense saja. Belum di tambah dari iklan lain.

Sekilas tentang media online fenomenal ini :

Tribunnews.com adalah situs berita online Indonesia yang dipublikasikan oleh PT. Indopersda Primamedia. Situs berita online dengan tagline “Berita Terkini Indonesia” ini, berkantor pusat di Gedung Group of Regional Newspaper Kompas, Jl. Palmerah Selatan No.3, Jakarta Pusat. Merupakan suatu divisi koran daerah Kompas, Tribunnews didukung oleh reporter yang bertempat di Jakarta. Situs berita ini, menyediakan berbagai macam berita yang terjadi baik itu berita lokal, nasional, hingga internasional secara aktual dan cepat.

media online paling populer indonesia 2017-2018 tribunnews.com

Tribunnews menyediakan wadah bagi masyarakat untuk ikut serta dalam berbagi informasi ataupun menyampaikan gagasan dan pengalaman empiris yang bermanfaat bagi kehidupan bangsa melalui dua rubrik Tribunnews, yaitu Tribuners dan Citizen Reporter. Selain sebagai situs berita online yang menyediakan electronic paper (epaper) sebagai replika dari koran edisi cetak, Tribunnews juga menyediakan berita dalam bentuk digital paper, yaitu koran yang terbit secara online dalam format digital. Tribunnews juga mengelola forum diskusi serta beberapa komunitas online, seperti melalui Facebook, Twitter, dan Google+. Sesuai dengan perkembangan zaman, Tribunnews juga menyediakan Tribunnews mobile dengan alamat m.tribunnews.com, sehingga memudahkan para pembaca dan memungkinkan untuk memperoleh berita dimanapun dan kapanpun.

Di ulang tahunnya yang ke-4 pada tanggal 21 Maret 2014, Portal Berita Tribunnews menurut Alexa menempati posisi tiga besar setelah Detik.com dan Kompas.com. Portal Berita ini didukung oleh 500 wartawan dari 22 surat kabar di 19 kota (sumber : https://id.wikipedia.org/wiki/Tribunnews.com)

#2. Situs Berita Liputan6.com (kini di peringkat 3)

” Peringkat liputan6.com kembali di jajaran 3 besar media populer Indonesia.

Baik masuk ke peringkat kedua, yaitu satu tingkat di bawah detik.com, yaitu media/situs online Liputan6.com. liputan6 adalah portal berita online di bawah naungan SCTV dalam program acara  Liputan 6. Situs liputan6.com didirikan tanggal 24 Agustus 2000 dan dibawah naungan PT. Kreatif Media Karya yang merupakan  anak perusahaan Elang Mahkota Teknologi. Selalu berusaha untuk menyajikan berita dengan “Aktual, Tajam, dan Terpercaya”.

Dalam perjalanannya, liputan6.com pada beberapa dekade yang lalu masih berada di peringkat 8 situs populer indonesia, kini mampu meyodok ke peringkat  2 dengan peringkat alexa No.7 rank alexa dan bahkan mengalahkan situs kaskus.co.id yang dulu menguasai situs/ media online Indonesia. Wow, sangat luar biasa sekali.

Berikut scren shot liputan6.com dalam rank alexa :

Media online populer indonesia liputan6.com

5 Media Online Terpopuler Di Indonesia

Hmm, bagaimana dengan estimasi penghasilannya. Rasanya tidak jauh-jauh dari detik.com. Dan menggunakan layanan periklanan jenis sama yaitu adsense.

Dengan jumlah kunjungan setiap harinya mencapai 1,687,020 dengan jumlah halaman yang diakses mencapai 2,700,233. Penghasilan Liputan6  mencapai $7,927.78 atau jika dirupiahkan kurang lebih Rp105 juta.

# Catatan : Jika Anda adalah publisher adsense, maka tau persis berapa estimasi rata-rata pendapatan dari adsense dengan menghitung jumlah pengunjung dan pendapatan dari iklan. Jadi keakuratan artikel ini saya sebut lebih dari 60%. Pedapatan yang diestimasi bisa lebih besar atau lebih kecil.

#3. Situs Berita Online Kaskus.co.id (turun ke peringkat 5)

Kaskus.co.id turun ke peringkat 4 media populer di Indonesia, posisinya di ambil alih oleh kompas.com

Kaskus adalah situs forum komunitas maya terbesar dan nomor 1. Sejarah kaskus lahir pada tanggal 6 November 1999 oleh tiga pemuda asal Indonesia yang sedang melanjutkan studi di Seattle, Amerika Serikat. Pemilik PT Darta Media Indonesia, dipelopori oleh Andrew Darwis, Ronald Stephanus, Budi Dharmawan.

Kaskus (KasakKusuk) menancapkan taring sebagai media dengan forum komunitas terbesar di Indonesia. Namun, dengan banyaknya bermunculan media online seperti detik dan liputan6, rank alexa situs kaskus mengalami penurunan yang awalnya berada di peringkat 7, kini turun satu tangga di peringkat 8 dan menjadi situs/ media berita online terpopuler No. 3 di Indonesia.

Berikut scren shot rank alexa kaskus.co.id

media populer kaskus.co.id

5 Media Online Terpopuler Di Indonesia

Hmm, tidak jauh-jauh dari penghasilan 2 seteru kaskus di atas, penghasilan kaskus ditaksir mencapai $9,000.59 atau Rp120 juta,  belum termasuk iklan dalam bentuk lain yang dikelola mandiri oleh Kaskus. Tentu saja tidak mengherankan bayangkan saja, pengunjung per hari situs Kaskus mencapai 1,800,963 orang dengan jumlah halaman yang diakses mencapai 3,00,342. Super sekali bukan?

#4. Situs Berita Online Kompas.com ( stabil)

Kompas.com adalah portal web berisi berita dan artikel daring di Indonesia. Kompas.com merupakan salah satu dari 10 situs berita terpopuler di Indonesia. Situs/ media berita online Kompas.com fokus pada edisi daring dan mendapatkan pendapatan dari iklan.

Media/ situs berita online Kompas.com masih dalam lingkup Kompas Gramedia. Pada tahun 1998, Kompas Online berkembang menjadi unit bisnis tersendiri di bawah naungan PT Kompas Cyber Media. Kompas awalnya dalam bentuk koran harian kompas, namun karena teknologi infornmasi yang begitu cepat berkembang, kompas tidak ingin ketinggalan lalu membuat versi online dengan alamat kompas.com.

Dari rank alexa, kompas kalah dengan situs bukalapak.com yang berfokus pada jual beli online dan bukan media informasi online. Bukalapak menjadi situs toko online peringkat 9 terpopuler di Indonesia versi alexa dan menjadi peringkat 1 toko online terbesar di Indonesia. Saya tidak memasukan bukalapak.com dalam 5 media informasi online terbesar di Indonesia, karena bukalapak bukan media online yang berfokus pada media informasi. Oke..

Berikut scren shot situs/ media berita online kompas.com dalam tool alexa :

media paling populer kompas.com

5 Media Online Terpopuler Di Indonesia

Berapa penghasilan situs berita online kompas.com?

Jumlah kunjungan Kompas sekitar 1,783,651pengunjungi dengan diakses jumlah halaman  mencapai  2,937,800 halaman. Penghasilan dari iklan Google mencapai kurang lebih $8,000.74 atau  setara dengan Rp110 juta. Wauuuu…

#5. Sitsu Berita Online Okezone.com (Keluar dari 5 besar) dan di gantikan oleh kapanlagi.com dan kini diduduki oleh kaskus.co.id

“Peringkat lima yang sempat diduduki oleh kapanlagi.com, kini peringkat 5 di duduki kompas yang turun dari peringkat 3 besar, dengan rank alexa di Indonesia 11”

Okezone adalah portal online berita dan hiburan berbahasa Indonesia. Resmi diluncurkan pada 1 Maret 2007, portal online ini dimiliki oleh PT Media Nusantara Citra (MNC), perusahaan yang juga mengelola beberapa bisnis media lain seperti televisi (MNC, RCTI), media cetak dan jaringan radio. Okezone fokus memberitakan politik, peristiwa, internasional, ekonomi, lifestyle, selebriti, sports, bola, teknologi, dan lainya.

Menempati peringkat 13 alexa rank di Indonesia. Okezone akan terus berkembang mengingat semakin banyaknya pencari media melalui internet.

Berikut scren shot okezone.com

Media populer indonesia okezone.com

5 Media Online Terpopuler Di Indonesia

Media berita online Okenone mendapat kunjungan setiap hari sebanyak 636,711 dengan total laman yang diakses pengunjung mencapai 1.038,738. Dengan jumlah penghasilan perhari Okezone sebesar $1,762.34 atau kurang lebih Rp30,1 juta. Jika dikali 30 hari, penghasilan Okezone bisa lebih Rp900 juta setiap bulannya.

5 situs media online diatas adalah contoh sebuah media yang sukses dalam mengambil masa dari internet di Indonesia. Karena perkembangan media online begitu dasyat, tidak terlepas kemungkinan posisi dari kelima media tersebut akan tergeser oleh media online lain.

Gambar scren shot 10 media/ situs berita online poluler yang lain ;

Scren shot 10 situs terpopuler di Indonesia

Sebagai pengetahuan anda saja, gambar tersebut adalah scren shot dari 10 situs online dengan peringkat 1-10 versi alexa dan berhasil menjadi paling populer di Indonesia. Demikian artikel tentang 5 Media/ situs berita Online Populer Indonesia, semoga bermanfaat.

Update  2016 :

Berikut screnshoot yang kami ambil dari alexa bulan November 2016

Update media online populer Indonesia

“Tambahan” ;

Peringkat 1 di kudeta oleh tribunnews.com dan detik terperosok ke peringkat 2

Peringkat 6 : liputan6.com

Peringkat 7 : Merdeka.com

Peringkat 8 : okezone.com

Baca juga : 5 Media Sosial Network Terpopuler Dunia

Update : 2017 -2018

list media online populer Indonesia

Tinggalkan komentar

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.