Beras Hitam : Beras Sejuta Manfaat

Beras Hitam : Beras Sejuta Manfaat – Asal usul beras hitam tidak diketahui dengan jelas, dimungkinkan berasal dari negara-negara di Asia termasuk Republik Rakyat Tiongkok. Beras hitam dalam tradisi masyarakat cina adalah beras yang pada masa kerajaan hanya dikonsumsi oleh keluarga kerajaan. Kini siapa saja dapat mengkonsumsi beras hitam, memang harganya lebih mahal, Namun memiliki sejuta manfaat yang penting bagi tubuh.

Beras hitam memiliki manfaat yang lebih baik dibanding beras merah dan beras putih. Pangan yang belum sepopuler beras putih ini berkhasiat meningkatkan daya tahan tubuh terhadap penyakit, memperbaiki kerusakan sel hati, mencegah gangguan fungsi ginjal, mencegah kanker/ tumor, memperlambat penuaan, sebagai antioksidan, membersihkan kolesterol dalam darah, dan mencegah anemia.

Wah, Apa sih Beras Hitam Itu?

Padi (Oryza sativa L.) menjadi tanaman pangan penting dan utama di Indonesia serta beberapa negara lainnya, khususnya negara dengan iklim tropis. Kebutuhan akan beras menjadi wajib bagi negara dengan makanan pokok berasal dari beras.

Kebutuhan pangan penduduk selalu meningkat dari tahun ke tahun sejalan dengan pertambahan jumlah penduduk dunia dan upaya perbaikan gizi masyarakat serta terjadinya perubahan kebiasaan yang sebelumnya makanan utama bukan beras beralih ke beras.

Beras Hitam : Beras Sejuta Manfaat

Beras hitam merupakan varietas lokal yang mengandung pigmen, berbeda dengan beras putih atau beras warna lain. Menurut BPTP Yogyakarta kandungan besi beras hitam jika dibandingkan dengan beras – beras lainya adalah sebagai berikut :

  1. Kandungan Besi beras putih dalam PPM : Batang gadis = 3,30, Pandan wangi = 3,37, Sintanur = 3,70, Cisandane = 3,90, Ciherang = 2,90, IR 64 = 4,40.
  2. Kandungan Besi beras hitam dalam PPM : Beras hitam = 150,26 (hitam)
  3. Kandungan Besi beras merah dalam PPM : Mandel = 8,93 (merah), Segreng = 13,26 (merah), Cempo merah = 11,26 (merah).

Kenapa Beras Hitam Berwarna Hitam ?

Warna beras diatur secara genetik, dan dapat berbeda akibat perbedaan gen yang mengatur warna aleuron, endospermia, dan komposisi pati pada endospermia.

Beras hitam dalam tradisi masyarakat cina adalah beras yang pada masa kerajaan hanya dikonsumsi oleh keluarga kerajaan. Kini siapa saja dapat mengkonsumsi beras hitam, memang harganya lebih mahal, Namun memiliki sejuta manfaat yang penting bagi tubuh.

Beras hitam mempunyai kandungan serat pangan (dietary fiber) dan hemiselulosa masing-masing sebesar 7,5% dan 5,8%, sedangkan beras putih hanya sebesar 5,4% dan 2,2%.

Melihat kandungan gizi yang terdapat pada beras hitam yang menjadi salah satu keunggulan padi beras hitam sebagai salah satu sumber keragaman padi.

Berikut Beberapa Detail Manfaat Luar Biasa Beras Hitam

1. Optimasi Daya Tahan Tubuh

Khasiat ini tidak serta merta bisa mengobati anda dari sakit, perlu diingat beras hitam ini bukanlah obat. Beras Hitam dapat membantu menjaga daya tahan tubuh apalagi disaat musim hujan seperti sekarang. Jadi mengkonsumsi lebih banyak beras hitam akan membuat anda memiliki kekebalan tubuh yang baik.

2. Mencegah Diabetes

Karena mempunyai sifat anti-inflamasi dan kaya antioksidan maka untuk konsumsi jangka panjang akan berguna untuk mencegah Alzheimer dan diabetes.

Baca juga : Kapulaga : Potensi Obat Diabetes Militus

3. Menjaga Kesehatan Kulit

Pekatnya beras hitam mampu menggantikan sel kulit mati dengan sel kulit baru yang lebih halus dan lembut, juga mengandung antioksidan, mengandung pelembab alami, serta dapat mendinginkan kulit.

4. Memperbaiki Kerusakan Sel Hati

Hati adalah organ penting bagi tubuh kita dan memiliki tugas yang berat menetralisir racun di dalam tubuh. Peranan hati yang vital dalam tubuh harus diimbangi dengan nutrisi yang tepat sehingga bisa meminimalisir resiko kerusakan hati. Beras hitam memiliki kandungan yang mampu memperbaiki kerusakan hati seperti hepatitis dan chirosis/pengerasan hati.

5. Mencegah Kanker dan Tumor

Kanker dan tumor adalah pertumbuhan sel yang tidak terkendali. Kanker atau tumor adalah penyakit yang sangat mematikan dan hingga kini belum ada obat yang 100% bisa mengobati kanker/tumor. Untuk itu mulai sekarang mari kita berusaha untuk mencegahnya. Nah, di dalam beras hitam memiliki zat yang mampu menjaga tubuh kita dari serangan kanker. Maka dari itu perbanyaklah mengkonsumsi beras hitam sedari dini.

6. Mencegah Anemia

Pada beras hitam terdapat kandungan zat besi yang tinggi hingga 15,52 ppm. Dengan beitu Anda tidak mudah lesu dan tetap bugar karena terhindar dari anemia setelah terpenuhinya zat besi.

7. Memperlambat Penuaan

Beras hitam mampu memperlambat penuaan sehingga anda selalu tampil awet muda karena di dalamnya terdapat kandungan antioksidan yang mampu menangkal radikal bebas yang menyebabkan penuaan dini.

8. Mencuci Kolestrol dalam Darah

Bagi anda yang yang suka makan makanan berlemak atau berminyak tentu membuat kadar kolestrol darah meningkat. Oleh karena itu rajinlah mengkonsumsi beras hitam, karena kandungan zat yang ada di dalam beras hitam mampu menetralisir kolestrol dalam darah.

9. Menyuburkan Rambut

Berdasarkan penelitian medis ternyata beras hitam mampu menyuburkan rambut. Nutrisi yang dibutuhkan oleh rambut diserap melalui akar rambut yang diperoleh dari nutrisi makanan yang kita makan. Kandungan yang ada di dalam beras hitam mampu menyuburkan rambut kita.

10. Membuat Otot Tubuh Menjadi Padat

Pengen memiliki otot dan tubuh yang padat seperti binaragawan? Penuhi nutrisi yang dibutuhkan oleh tubuh supaya tubuh senantiasa sehat dan sel-selnya berkembang dengan baik. Konon beras hitam mampu membuat otot tubuh menjadi padat sehingga tubuh terlihat atletis.

Di dalam bulir Beras hitam ternyata memiliki kandungan zat besi yang tinggi yang bermanfaat untuk tubuh kita. Kadar zat besi yang terkandung di dalamnya mencapai 15,52 ppm. Selain itu ada juga kandungan lain berupa zat anthocyanin, yaitu zat alamiah antioksidan tinggi dengan fungsi dasar untuk melindungi tanaman dari kerusakan akibat radiasi ultraviolet.

Beras Hitam : Beras Sejuta Manfaat

Zat ini di tubuh manusia berkhasiat untuk melindungi kerusakan sel akibat oksidasi zat berbahaya seperti pewarna makanan, obat-obatan, pestisida dan lain sebagainya. Selain itu, berdasarkan penelitian medis telah ditemukan ternyata zat ini juga memberi perlindungan kepada sistem kardiovaskular serta dapat berfungsi untuk melawan penyakit kanker, jantung, dan penyakit-penyakit lainnya.

Kandungan Beras Hitam

Beras hitam (Oryza sativa L.indica) memiliki perikarp, aleuron dan endosperm yang berwarna merah-biru-ungu pekat, warna tersebut menunjukkan adanya kandungan antosianin. Kandungan antosianin mencapai 200-400 miligram per 100 gram.

Dilaporkan bahwa dalam dedak beras hitam terdapat kandungan antosianin (salah satu kelompok antioksidan) sebanyak 5,55 mg/g bahan. Pada lapisan kulit terluar (outer layer), beras hitam memiliki kandungan flavonoid yang di dalamnya termasuk antosianin sebanyak 6,4 g/100 gr kulit terluar.

Pengaruh positif dari poliphenol (termasuk di dalamnya flavonoid) pada homeostatistik glukosa ditunjukkan dalam sejumlah besar penilitian in vitro pada beberapa hewan coba yang didukung dengan bukti-bukti epidemiologi pada diet kaya poliphenol.

Oleh karena itu beras Hitam diketahui mempunyai potensi dalam penurunan gula darah sehingga sangat cocok dikonsumsi sebagai makanan diet para penderita Diabetes Mellitus.

Baca Juga : Budidaya Padi Organik

Simpan

Satu pemikiran pada “Beras Hitam : Beras Sejuta Manfaat”

Tinggalkan komentar

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.