16 Data dan Fakta Unik yang Terjadi Setiap Menit di Dunia Internet

16 Data dan Fakta Unik yang Terjadi Setiap Menit di Dunia Internet (tentang data dan fakta dunia internet/ online setiap menit) – Pernahkan kita mengira-ira apa saja yang terjadi dijaringan internet setiap menit. Kita tahu jaringan internet kini memiliki peran sangat penting dalam dunia komunikasi, dunia kesehatan , dunia informasi dan berbagai aspek yang sudah melibatkan internet di dalamnya.

Salah satu yang paling berkembang adalah jaringan social media dan media online. Pada kesempatan ini  chyrun.com akan mengulas fakta-fakta yang terjadi setiap menit di internet.

Sejak diperkenalkan internet ke dunia, sekitar tahun 1969 di Amerika, internet kini menjadi hal yang tidak terpisahkan, bahkan menjadi kebutuhan manusia. Saya sebelumnya telah membuat artikel berjudul sejarah internet indonesia dan dunia, silahkan bisa dibaca untuk lebih lengkapnya.

16 Data dan Fakta Unik yang Terjadi Setiap Menit di Dunia Internet
16 Data dan Fakta Unik yang Terjadi Setiap Menit di Dunia Internet

#1. Fakta pertama adalah tentang youtube

Setiap menit youtube menerima 72 jam durasi video yang terupload oleh para pengguna youtube diseluruh dunia. Jika satu menit memiliki perbandingan 72 jam durasi, maka bisa di katakan dalam satu hari ada 24 jam .

YouTube mungkin tidak sepopuler Facebook saat ini, tapi itu tidak berarti  youtube tidak tumbuh.

Situs video online milik Google ini mengumumkan pengguna sekarang mengunggah durasi  72 jam video ke layanan setiap menitnya. Padahal ditahun sebelumnya durasi unggah  YouTube oleh pengguna  dengan durasi  48 jam setiap menit.

Upload dan tonton di youtube menurun pada januari, Pada bulan Januari, YouTube ada sekitar 4 miliar video ditonton setiap hari., dan 60 jam video yang diunggah setiap menit.

YouTube kini memiliki 800 juta pengguna yang mengakses halaman di seluruh dunia. Dan  orang-orang ini sedang menonton lebih dari 3 miliar jam video setiap bulan.

Luar biasa..

#2. Ada sekitar 204 Juta pesan yang dikirim pengguna email seluruh dunia

Demikian pula, e-mail adalah bagian dari kehidupan kita sebagai masyarakat modern sehari-hari, ini bisa kita lihat dari pengguna email di seluruh dunia, ada  204.000.000 pesan yang dikirim setiap menit melalui email mesege !

Rata-rata email yang dikirim adalah email tentang pemasaran. Jadi pemasaran email telah menjadi saluran gratis yang relevan untuk menyampaikan pesan.

Promosi menggunakan email adalah salah satu cara promosi yang paling efektif dibanding dengan bentuk promosi lainya. Hal ini biasanya dimanfaatkan oleh para internet marketing untuk membangun link building sebanyak-banyaknya.

Dan 204 juta pesan email ini bukan spam. Bisa kita bayangkan berapa pesan yang dikirim melaui email setiap bulan?..

#3. Google menerima 4.000.000 query  pencarian setiap menit

Google menerima permintaan 4.000.000 queri di mesin pencari milik google. Ini sangat penting artinya dalam pengindexan google, terlebih kini google pun telah memisahkan index pencarianya menjadi 2, pencarian mobile dan pencarian desktop.

4 juta queri pencarian akan menggerakan periklanan PPC milik google dan memberikan profit luar biasa. Karena begitu banyak orang yang memanfaatkan mesin pencari google untuk menyelesaikan permasalahan yang sedang dihadapi.

#4. Pengguna facebook berbagi lebih dari 2.460.000 konten setiap menit

Status, note, sampai dengan video dan foto. Ada lebih dari 2.460.000 konten yang di bagikan setiap menit oleh facebook dalam jaring-jaring pertemanan.

Facebook adalah jejaring sosial paling aktif dengan jumlah pengguna paling banyak di dunia. Dan faktanya 2.460.000 konten berbagi setiap menit, dan jika kamu jumlahkan dalam satu hari saja yaitu 24 jam maka kalkulator kamu akan menunjukan “syntax error”.

Inilah kenapa para pemilik produk dan situs mencoba menarget pengguna facebook dalam melakukan promosi online mereka.

#5. Pengguna Tinder  melakukan swipe 416.667 kali dalam satu menit

Apa itu tinder?

Tinder adalah aplikasi kencan buta daring yang cukup sederhana: aplikasi ini akan memasangkan orang-orang yang saling menyukai, sehingga mengurangi kemungkinan penolakan. Anda dapat menjelajahi gambar orang-orang yang lokasinya berada dekat dengan Anda dan memilih salah satu yang menarik perhatian Anda. Jika orang yang Anda pilih juga menyukai Anda, maka Anda cocok dan dapat mulai mengobrol secara langsung dari aplikasi itu. (wikihow.com)

Setiap menit pengguna aplikasi ini melakukan swipe sebanyak 416.667 kali. Dan tinder menjadi aplikasi populer yang menyasar para jomblower yang sedang mencari pasangan kencan.

#6. Fakta Share foto di Whatsapp

Para pengguna whatsapp membagikan 347.222 foto dalam satu menit. Whatsapp konsisten tidak menempatkan iklan dalam layanannya, dan ini semakin menjadi nilai tambah bagi pengguna whatsapp.

Semakin banyak pengguna whatsapp, semakin banyak interaksi yang terjadi dan tidak aneh jika dalam satu menit pengguna whatsapp di seluruh dunia membagikan 347.222 foto setiap menit.

#7. Pengguna twitter melakukan tweet rata-rata  277.000 kali setiap menit dalam setiap hari

Jika dikatakan twitter kini sudah tidak populer, mungkin bisa dibenarkan, nyatanya twitter kini tidak setangguh dulu. Namun diluar itu semua, setiap menit dalam satu hari rata-rata pengguna twitter melakukan tweet sebanyak 277.000 kali.

Ini artinya twitter masih perkasa dalam urusan twite singkat. Kabar terbaru menyebutkan, kini twitter sudah menambahkan jumlah karakter dalam setiap cuwitan penggunanya.

#8. Pengguna instagram memposting 216.000 foto setiap menit

Selain Whatsapp yang membagi foto setiap menit mencapai  347.222, instagram yang notabenya adalah media sosial yang mengutamakan tampilan foto ternyata setiap menit para pengguna di instagram memposting 216.000 foto.

#9. Amazon menghasilkan $83.000 dalam penjualan online mereka setiap menit

Amazon.com, Inc. adalah sebuah perusahaan perdagangan elektronik multinasional yang berkantor pusat di Seattle, Washington, Amerika Serikat. Amazon adalah pengecer daring terbesar di dunia.

Bukan Cuma elektronik, kini apa saja bisa dibeli online di amazon. Tidak heran jika toko online terbesar didunia ini mampu menghasilkan 83.000 dolar dalam satu menit setiap harinya.

#10. Pengguna pandora mendengarkan 61.141 jam musik setiap menit

Pandora Internet Radio (juga dikenal sebagai Pandora Radio atau hanya Pandora) adalah streaming musik dan layanan rekomendasi musik otomatis didukung oleh Genome Project Music. Layanan, yang dioperasikan oleh Pandora Media, Inc., hanya tersedia di Australia, Selandia Baru, dan Amerika Serikat.

Layanan ini memainkan musik pilihan dari genre tertentu berdasarkan pilihan artis pengguna.

Pengguna kemudian memberikan umpan balik positif atau negatif (sebagai “jempol” atau “jempol ke bawah”) untuk lagu yang dipilih oleh layanan, dan umpan balik yang diperhitungkan dalam pemilihan berikutnya lagu lain untuk bermain. Layanan ini dapat diakses baik melalui web browser atau dengan men-download dan menginstal perangkat lunak aplikasi pada perangkat pengguna seperti komputer pribadi atau ponsel.

Setiap menit ada sekitar durasi  61.141 jam pendengar mendengarkan pandora internet radio. Ini menunjukan betapa poluernya pandora, sayangnya baru ada di Australia, Selandia Baru, dan Amerika Serikat, belum ada di Indonesia.

#11. Pengguna apple melakukan download 48.000 aplikasi setiap menit

Ini hanya terjadi di apple, karena setiap aplikasi dan layanan apple hanya dikempangkan oleh perusahaan apple sendiri, beda dengan android yang open sourch. Apple menyediakan produknya dari software dan hardware.

Tidak aneh bukan, jika pengguna seluruh dunia pasti akan melakukan download aplikasi sebanyak 48.000 aplikasi setiap menit.

#12. Pengguna yelp memposting 26.380 review setiap menit

Yelp adalah perusahaan multinasional Amerika Serikat yang berkantor pusat di San Francisco, California. Perusahaan ini mengembangkan, menginangi, dan memasarkan Yelp.com dan aplikasi telepon Yelp.

Yelp menerbitkan penilaian badan usaha di lingkungan sekitar pengguna dengan bantuan urun daya. Yelp juga memiliki layanan pemesanan daring Yelp Reservations dan layanan pengiriman makanan daring Eat24.

Perusahaan ini juga melatih UKM untuk membalas penilaian pengunjung, mengadakan acara sosial untuk para pengunjung, dan menyediakan data tentang badan usaha tersebut seperti skor inspeksi kesehatan. (wikipedia).

Ada 26.380 review yang diposting setiap menit. Misalnya review tentang kegiatan UKM, restoran dan banyak lagi lainya.

#13. Setiap menit ada sekitar 23.300 orang yang terkoneksi dengan aplikasi Skype

Saya kutip dari wikipedia, Skype adalah sebuah program komunikasi dengan teknologi P2P (peer to peer). Program ini merupakan program bebas (dapat diunduh gratis) dan dibuat dengan tujuan penyediaan sarana komunikasi suara (voice) berkualitas tinggi yang murah berbasiskan internet untuk semua orang di berbagai belahan dunia.

Pengguna Skype dapat berbicara dengan pengguna Skype lainnya dengan gratis, menghubungi telepon tradisional dengan biaya (skypeOut), menerima panggilan dari telepon tradisional (SkypeIn), dan menerima pesan suara . Teknologi skype ditemukan oleh wirausahawan Niklas Zennström dan Janus Friis, orang yang sama yang menemukan Kazaa dan Joost (P2P untuk televisi).

Skype lalu berkompetisi dengan protokol terbuka VoIP yang sudah ada seperti SIP, IAX, dan H.323. Grup Skype yang dibentuk pada bulan September 2003 lalu dibeli oleh perusahaan lelang internet raksasa di Amerika e-Bay pada bulan September 2005 dan bermarkas di Luxembourg, Jerman dengan kantor-kantor di London, Inggris, Praha, Rusia dan San Jose, California, A.S.

Sejak diluncurkan skype telah mengalami pertumbuhan pesat baik dari penggunaannya yang populer maupun pengembangan perangkat lunaknya, jasa yang ditawarkan pun menjadi beragam mulai dari penggunaan gratis maupun berbayar.

Hanya dalam beberapa tahun saja pada bulan April 2006 Skype memiliki 100 juta pengguna.

Lalu bagaimana sekarang ?

Bayangkan setiap menit ada sekitar 23.300 orang yang terkoneksi dengan skype. Artinya pertumbuhan skype luar biasa dan masuk dalam daftar 16 fakta yang terjadi di internet dalam satu menit yang saya rangkumkan untuk kamu.

#14. Pengguna Vine membagikan 8.333 video dalam rentang satu menit

Layanan ini mengizinkan pengguna untuk merekam dan menyunting video selama enam detik serta dapat diunggah secara langsung ke situs jejaring sosial Vine, maupun beberapa situs lain seperti Facebook dan Twitter.

Aplikasi Vine dapat digunakan untuk menjelajahi video yang dibuat oleh pengguna lain dengan beberapa kategori yang tersedia.

Pengguna Vine membagikan sekitar 8.333 video setiap menitnya, ini adalah jumlah yang besar dan menjadi penyedia video online dengan durasi pendek terbesar.

#15. Pengguna Pinterest melakukan pin  pada 3.472 gambar setiap menit

Memang hampir sebagian besar pengguna internet menggunakan internet untuk sarana komunikasi melalui media sosial. salah satunya menggunakan aplikasi Pinteres.

Pinterest adalah virtual pinboard di mana kamu bisa mengunggah foto atau gambar yang bisa dimasukkan kedalam kategori-kategori (seperti album atau folder) yang bisa di kostum namanya. Semisal kategori ‘ food and drink ‘ di mana berisi foto dan gambar makanan dan minuman yang kamu sukai.

Anda juga bisa mengikuti akun lain dan atau i9stilahnya ‘re-pin’  milik akun lain (seperti retweet pada Twitter) tanpa harus mengikuti pemilik pinboard.

Pengguna Pinterest melakukan pin  pada 3.472 gambar setiap menit, ini adalah jumlah yang sangat banyak.

#16. Ada sekitar 120 akun baru yang mendaftar di Linkedln

LinkedIn adalah situs web jaringan sosial yang berorientasi bisnis, terutama digunakan untuk membangun jaringan profesional.

Ada sekitar 120 akun baru yang mendaftar di jejaring sosial ini setiap menit. Rata-rata para pendaftar adalah para profesional yang ingin mempromosikan keahlian dan kemampuanya dalam bidang tertentu. ini adalah semacam  membangun reputasi yang profesional dengan jaringan profesional pula.

Itu adalah 16 fakta yang terjadi setiap menit di dunia online yang kita sebut internet, kebanyakan orang menghabiskan waktunya untuk membuka layanan-layanan sosial media seperti facebook, twitter, instagram dan lainya, namun ada juga yang menghabiskan waktunya untuk menonton video baik melalui YouTube dan Vine.

Simpan

2 pemikiran pada “16 Data dan Fakta Unik yang Terjadi Setiap Menit di Dunia Internet”

  1. Amazon masih mendominasi penjualan online di Dunia,,memang sekarang banyak pesaing,,seperti alibaba…tapi amazon masih raksasa untuk saat ini..

Tinggalkan komentar

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.